Perjuangan meraih Juara 1 Lomba Cerdas Cermat Museum SMP/MTs Tingkat Kabupaten Bantul 2024 dan juara 3 LCCM Tingkat Propinsi DIY Tahun 2024
Kamis, 22 Februari 2024, SMP Negeri 1 Sedayu mengirimkan tiga siswa kelas VIII yaitu: Brilian Dzaky Danendra, Aqilla Nara Indrasto, dan Alif Zainidane Nirwansyah untuk mengikuti seleksi Lomba Cerdas Cermat Museum SMP/MTs Tingkat Kabupaten Bantul. Para siswa didampingi oleh satu guru pendamping, yaitu Ibu Siti Miasih, S.Pd.
Lomba ini diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Bantul yang diikuti lebih dari 70 SMP/MTs se Kabupaten Bantul. Kegiatan ini diselenggarakan di Gedung Serbaguna, Ghra Agung, Kebonagung, Imogiri, Bantul. Pada tahap seleksi ini dipilih 5 sekolah dengan nillai tertinggi untuk melaju ke babak final LCC Museum tingkat Kabupaten Bantul.
Babak final LCC Mueseum tingkat Kabupaten Bantul diselenggarakan pada hari Kamis tanggal 29 Februari 2024 di Parangkusumo Meeting Room, Hotel Ros Iin, Jogja. Kegiatan ini disiarkan secara langsung melalui live streaming. Pada babak final ini, perwakilan SMP Negeri 1 Sedayu berhasil meraih juara 1 Tingkat Kabupaten Bantul. SMP Negeri 1 Sedayu berhak membawa Piala bergilir, Tropi Juara 1, dan Uang pembinaan senilai Rp. 6.000.000,00 serta mewakili Kabupaten Bantul ke final LCCM tingkat Propinsi DIY.
Selanjutnya LCC Museum tingkat propinsi DIY dilaksanakan pada hari Senin, 6 Mei 2024, SMP Negeri 1 Sedayu berlomba dengan perwakilan dari Kabupaten, Kulonprogo, Kabupaten Sleman, Kabupaten Gunung Kidul, dan Kota Madya Yogyakarta. Pada tahap ini siswa siswi SMP Negeri 1 Sedayu meraih juara 3 LCCM Tingkat Propinsi DIY. Perwakilan SMP Negeri 1 Sedayu memperoleh tropi juara 3 dan uang pembinaan sebesar Rp. 6.000.000,00.
Pada tanggal 15 Mei 2024. seluruh peserta LCCM beserta dua guru pendamping diundang untuk mengikuti kunjungan museum oleh Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Propinsi DIY. Pada kegiatan ini, siswa SMP Negeri 1 Sedayu didampingi oleh dua guru IPS, yaitu Ibu Siti Miasih, S.Pd. dan Ibu Ani Wakidah Basriani, S.E., M.Pd. Seluruh peserta kunjungan museum ke Museum Sonobudoyo, Museum Perjuangan, dan Museum Cokelat “Monggo”.
Keberhasilan para siswa ini tak lepas dari dukungan dan doa Kepala Sekolah, Ibu Nurjinarti, S.Pd., M.Pd. dan Bapak Ibu Guru Karyawan SMP Negeri 1 Sedayu. Para siswa dibimbing oleh guru IPS SMP Negeri 1 Sedayu yaitu: Ibu Siti Miasih, S.Pd. selaku pembimbing utama dibantu Ibu Ani Wakidah Basriani, S.E., M.Pd. dan 10 siswa suporter.
Sedayu, 31 Mei 2024
Ani Wakidah Basriani, S.E., M.Pd.
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Berkunjung ke Museum Taman Tino Sidin dan Museum Pleret bersama Kundha Kabudayan Kabupaten Bantul
Selasa, 2 Juli 2024, seluruh peserta final LCC Museum SMP/MTs Tingkat Kabupaten Bantul diundang oleh Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kabupaten Bantul untuk mengikuti kegiatan Wajib